HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA DI STIK SITI KHADIJAH PALEMBANG TAHUN 2015

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Tafdillah

Abstract

Prestasi belajar merupakan nilai prestasi yang mencerminkan tingkat mahasiswa sejauh mana telah dapat mencapai tujuan yang ditetapkan setiap mata kuliah. Rendahnya motivasi belajar merupakan masalah dalam belajar karena memberikan dampak bagi ketercapaian hasil belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara motivasi belajar dengan prestasi belajar mahasiswa di STIK Siti Khadijah Palembang tahun 2015. Desain penelitian ini metode kuantitatif survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah mahasiswa semester tiga Program Studi D3 Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Siti Khadijah Palembang. Pengambilan sampel dengan metode non random sampling dengan 64 responden. Hasil univariat dengan motivasi belajar baik 52 (86,7%) dan motivasi belajar kurang baik 8 (13,3%) dan prestasi belajar baik 52 (86,7%) dan prestasi belajar kurang baik 8 (86,7%). Hasil bivariat antara motivasi belajar dengan prestasi belajar ρvalue 1,087 ≥ α 0,05. disimpulkan bahwa tidak ada hubungan yang bermakna antara motivasi belajar dengan prestasi belajar. Diharapkan mahasiswa hendaknya selalu memanfaatkan fasilitas yang telah tersedia dengan sebaik-baiknya, meningkatkan kesadaran dan pentingnya belajar dengan aktif dan selalu menumbuhkan serta memelihara motivasi belajarnya agar motivasi belajarnya tersebut tetap tinggi

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Tafdillah. (2017). HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR MAHASISWA DI STIK SITI KHADIJAH PALEMBANG TAHUN 2015. Jurnal Kesehatan : Jurnal Ilmiah Multi Sciences, 7(12), 85-91. https://doi.org/10.52395/jkjims.v7i12.205