AKTIVITAS METABOLIT SEKUNDER EKSTRAK ETANOL UMBI WORTEL (Daucus carota L.) TERHADAP JAMUR Candida albicans

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Ricky Febri M
Yunilda Rosa

Abstract

Umbi wortel (Daucus carota L) memiliki kandungan senyawa seperti flavanoid,saponin, alkaloid dan tanin yang berfungsi sebagai antijamur. Jamur Candida albicans merupakan jamur yang menyebabkan penyakit kandidiasis. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kandungan senyawa metabolit di dalam umbi wortel (Daucus carota L.) dan mengetahui aktivitas antijamur terhadap Candida albicans. Metode penelitian adalah dengan metode difusi cakram, ekstraksi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan cara maserasi dengan tiga (3) konsentrasi 2%, 4% dan 6%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak umbi wortel (Daucus carota L.) mampu membunuh pertumbuhan jamur Candida albicans (KBM) pada konsentrasi 2%, dengan rata-rata koloni 36,6 CFU/ml, pada konsentrasi 4%, dengan rata-rata koloni 28 CFU/ml, dan konsentrasi 6%, dengan rata-rata koloni 22 CFU/ml. Kesimpulan penelitian adalah ekstrak etanol umbi wortel (Daucus carota L.) memiliki senyawa metabolit yaitu flavonoid,tanin,alkaloid,saponin. Ekstrak etanol umbi wortel (Daucus carota L) memiliki pengaruh aktivitas antijamur terhadap terhadap Candida albicans Konsentrasi Bunuh Minimum (KBM) ekstrak etanol umbi wortel (Daucus carota L.) terhadap jamur Candida albicans belum dapat ditentukan nilainya karena pada konsentrasi tertinggi 6 % masih terdapat pertumbuhan koloni dengan rata-rata sebanyak 22 CFU/ml.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Ricky Febri M, & Yunilda Rosa. (2022). AKTIVITAS METABOLIT SEKUNDER EKSTRAK ETANOL UMBI WORTEL (Daucus carota L.) TERHADAP JAMUR Candida albicans. Jurnal Kesehatan : Jurnal Ilmiah Multi Sciences, 12(01), 34 - 40. https://doi.org/10.52395/jkjims.v12i01.341