PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN PNEUMONIA BALITA

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Asih Fatriansari

Abstract




Pneumonia merupakan penyebab utama kematian pada masa postnatal yaitu balita usia 29 hari hingga usia 11 bulan dan menjadi urutan kedua penyebab kematian pada kelompok anak usia 12-59 bulan. Pendidikan kesehatan merupakan satu upaya untuk merubah perilaku kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pendidikan kesehatan terhadap perilaku pencegahan pneumonia balita. Penelitian ini merupakan penelitian pra- ekperimental dengan pendekatan one group prepost test design. Penelitian dilakukan di kecamatan X pada tanggal 3-29 Oktober tahun 2022. Sampel penelitian merupakan ibu yang memiliki balita di wilayah kerja kecamatan X tahun 2022 berjumlah 98 orang responden. Hasil penelitian didapat bahwa rerata skor perilaku kesehatan sebelum dilakukan Pendidikan kesehatan adalah 15.43 ± 2.721 sedaangkan setelah dilakukan Pendidikan kesehatan rerata skor perilaku kesehatan meningkat menjadi 17.88 ± 3.157 dan nilai P-value adalah 0.000 yang berarti bahwa ada pengaruh Pendidikan kesehatan terhadap perilaku pencegahan pneumonia balita. Terjadi peningkatan skor perilaku pencegahan pneumonia balita yang menunjukan bahwa Pendidikan kesehatan efektif dalam meningkatkan perilaku pencegahan pneumonia. Perlu dilakukan penyuluhan kesehatan tentang pencegahan pneumonia secara terjadwal.




##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Asih Fatriansari. (2023). PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PERILAKU PENCEGAHAN PNEUMONIA BALITA. Jurnal Kesehatan : Jurnal Ilmiah Multi Sciences, 13(1), 01 - 05. https://doi.org/10.52395/jkjims.v13i1.363

References

-